Timnas Prancis Takluk 0-2 dari Denmark di UEFA Nations League 2022-2023, Didier Deschamps: Kami Kalah Level

Cikal Bintang, Jurnalis
Senin 26 September 2022 06:29 WIB
Timnas Prancis takluk 0-2 dari Denmark di UEFA Nations League 2022-2023 (Foto: UEFA)
Share :

TIMNAS Prancis takluk 0-2 dari Denmark di UEFA Nations League 2022-2023, Didier Deschamps akui timnya bermain buruk. Bahkan, pelatih Timnas Prancis berusia 53 tahun itu mengakui timnya tidak bermain dengan level yang setara dengan Denmark.

Bermain di Parken Stadium, Denmark pada Senin (26/9/2022) dini hari WIB, Les Bleus -julukan Timnas Prancis- tak mampu berbuat banyak di babak pertama. Sedangkan, Timnas Denmark terus menekan pertahanan William Saliba dkk.

(Didider Deschamps akui timnya main jelek lawan Demark (Foto: UEFA)

Akhirnya, mereka kebobolan lewat tendangan Kasper Dolberg (33’), dan Andreas Skov Olsen (39’). Tertinggal dua gol, Timnas Prancis tidak bisa membalasnya di paruh kedua hingga pertandingan selesai.

Selepas pertandingan, Didier Deschamps mengakui timnya tertinggal dari level permainan yang diterapkan oleh Denmark. Menurutnya, Les Bleus kurang agresif saat bermain melawan pasukan Kasper Hjumland, yang bermain di kandangnya.

“Hal terpenting yang kami pelajari sebelum bertemu Denmark lagi adalah kami harus bermain di level yang sangat tinggi ketika kami bertemu lawan di level ini,” kata Didier Deschamps dilansir dari laman resmi UEFA Nations League, Senin (26/9/2022).

BACA JUGA:Hasil Timnas Denmark vs Prancis di UEFA Nations League 2022-2023: Les Blues Menyerah 0-2!

“Kami tidak berhasil bermain dengan level yang sama (dengan Denmark). Tidak agresif seperti mereka,” sambungnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya