Hasil Olympique Lyon vs PSG di Pekan Ke-8 Liga Prancis 2022-2023: Lionel Messi Bantu Les Parisiens Menang 1-0

Muammar Yahya Herdana, Jurnalis
Senin 19 September 2022 04:04 WIB
Lionel Messi bantu PSG menang atas Lyon. (Foto: Reuters)
Share :

Babak Kedua

PSG kembali menunjukan ritme permainan yang sangat baik sejak awal babak kedua. Di sisi lain, Lyon masih belum mampu menemukan cara yang tepat untuk bisa menghentikan dominasi PSG di laga tersebut.

Beberapa peluang pun kembali didapatkan PSG untuk bisa menambahkan keunggulannya. Namun Lyon masih dapat menunjukan pertahanan solid, sehingga PSG cukup kesulitan untuk menggandakan keunggulan.

Beberapa perubahan pun dilakukan PGS, termasuk Marco Verratti harus mengalami cedera di menit ke-69 sehingga tidak bisa melanjutkan lebih lama lagi. Akhirnya posisinya pun digantikan oleh Nordi Mukiele.

PSG pun sedikit frustasi karena tak kunjung berhasil mencetak gol tambahan meski cukup banyak peluang yang tercipta. Namun hal tersebut tidak menyurutkan tekad Les Parisiens untuk terus melancarkan serangan.

Namun hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol tambahan yang dapat diciptakan oleh kedua tim. Alhasil PSG pun sukses memastikan kemenangan di laga tersebut berkat gol tunggal yang diciptakan oleh Messi di babak pertama.

Berikut Susunan Pemain:

Olympique Lyonnais (4-4-2): Anthony Lopes; Malo Gusto, Thiago Mendes, Castello Lukeba, Nicolas Tagliafico; Mateus Tete, Corentin Tolisso, Maxence Caqueret, Karl Toko Ekambi; Moussa Dembele, Alexandre Lacazette.

Pelatih: Peter Bosz.

Paris Saint-Germain (3-4-3): Gianluigi Donnarumma; Sergio Ramos, Marquinhos, Danilo Pereira; Achraf Hakimi, Fabian Ruiz, Marco Verratti, Nuno Mendes; Lionel Messi, Kylian Mbappe, Neymar.

Pelatih: Christophe Galtier.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya