PROFIL Vinicius Jr, pencetak gol penentu Real Madrid juara Liga Champions 2021-2022 akan dibahas dalam artikel ini. Pesepakbola berpaspor Brasil ini menjadi sorotan kelar laga Liverpool vs Real Madrid di final Liga Champions 2021-2022 yang berlangsung di Stade de France, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.
Ia menjadi sorotan karena mencetak gol penentu kemenangan 1-0 Real Madrid atas Liverpool. Gol tercipta setelah Vinicius Jr memanfaatkan umpan silang Dani Carvajal.
Dalam laga tersebut, Real Madrid sebenarnya lebih banyak ditekan dan menunggu. Di babak kedua, permainan menunggu Real Madrid akhirnya membuahkan hasil setelah Vinicius Junior (59’) mencatatkan namanya di papan skor.
Hasil ini membuat Los Blancos -julukan Real Madrid- meraih gelar ke-14 selama berkompetisi di Liga Champions. Lantas, bagaimana profil Vinicius Junior?
Vinicius Jose Paixao de Oliveira Junior lahir di Sao Goncalo, Rio de Janeiro, Brasil pada 12 Juli 2000. Vinicius kecil memulai karier sepakbolanya di akademi Flamengo, salah satu klub papan atas Brasil. Performanya yang terus menanjak membuat ia dipercaya masuk ke tim senior Flamengo.
Vinicius Jr akhirnya melakukan debut karier profesionalnya pada 2017. Saat itu, ia turut bermain saat Flamengo berhadapan dengan Atletico Mineiro. Di usianya yang baru 17 tahun, Viniciurs Jr tampil menjanjikan dan mencetak gol perdananya saat Flamengo mengalahkan Palestino (5-0) di leg kedua Copa Sudamericana 2017 (Liga Eropanya Amerika Selatan).