“Di saat bersamaan, saya menantikan tantangan menghadapi Timnas Indonesia yang ditangani Shin Tae-yong. Ini pasti menjadi pertandingan yang menarik,” kata Kim Pan-gon mengutip dari media Vietnam, Dantri.
(Shin Tae-yong bakal beradu taktik dengan Kim Pan-gon)
Bukan tak mungkin berkat tangan dingin mereka, Timnas Indonesia dan Malaysia bertemu di final Piala AFF 2022. Peluang itu sangat besar karena Timnas Indonesia dan Malaysia sama-sama memiliki prospek cerah untuk menjadi leader sepakbola di Asia Tenggara.
Shin Tae-yong perlahan-lahan sudah melakukannya bersama Timnas Indonesia. Sementara itu, Kim Pan-gon pernah membawa Korea Selatan berjaya. Ketika menjabat sebagai Komite Pemilihan Pelatih KFA, Korea Selatan juara Asia Games 2018 hingga menjadi negara Asia kedua yang lolos ke Piala Dunia 2022.
(Ramdani Bur)