Villarreal vs Man United Tanpa Gol di Babak Pertama

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Rabu 24 November 2021 01:47 WIB
Cristiano Ronaldo beraksi dalam laga Villarreal vs Manchester United di Liga Champions 2021-2022. (Foto/Reuters)
Share :

VILLARREAL – Laga Villarreal melawan Manchester United untuk sementara berakhir tanpa gol di babak pertama pada laga kelima Grup F Liga Champions 2021-2022. Pertandingan berlangsung di Stadion El Madrigal, Spanyol, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Jalannya Pertandingan 

Bermain sebagai tim tamu, Man United langsung tampil menyerang sejak menit awal. Peluang pun tercipta di menit ke-3 melalui sundulan McTominay usai menerima umpan dari Alex Telles. Sayangnya sundulan tersebut masih berada di samping kiri gawang Villarreal.

Pertandingan pun berjalan cukup sengit. Kali ini kedua kesebelasan saling jual beli serangan. Villarreal pun sempat mendapatkan peluangnya di menit ke11 melalui tendangan yang dilesatkan Yeremy Pino akan tetapi masih melenceng tipis ke sisi kanan gawang Man United.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya