Cuplikan Gol Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Tajikistan U-23 Beredar di Media Sosial, Australia Diuntungkan?

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 21 Oktober 2021 10:21 WIB
Cuplikan gol laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Tajikistan U-23 beredar luas di media sosial. Australia berpotensi diuntungkan. (Foto: PSSI)
Share :

“Kali ini pun menang. Semoga para pemain jadi terbiasa dengan kemenangan. Tetap menang walaupun wasit Tajikistan agak memihak mereka,” tulis Jeong Seok-seo dalam caption video cuplikan gol yang ia unggah di akun Instagram-nya.

(Cuplikan gol laga Timnas Indonesia U-23 vs Tajikistan)

Dalam laga tersebut, Tajikistan unggul lebih dulu via aksi Shervon pada menit kelima. Namun, di menit 35 Timnas Indonesia U-23 menyamakan kedudukan lewat sepakan keras dari luar kotak penalti yang dilepaskan Hanis Saghara.

Pada akhirnya, kemenangan disabet Timnas Indonesia U-23 lewat sepakan Bagus Kahfi di menit 63. Selanjutnya, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Nepal U-23 pada Jumat, 22 Oktober 2021.

Hal ini sebagai persiapan sebelum Timnas Indonesia U-23 menghadapi Australia dalam dua laga, tepatnya pada 27 dan 30 Oktober 2021. Jika unggul agregat, Timnas Indonesia U-23 akan lolos ke Piala Asia U-23 2022 yang dilangsungkan di Uzbekistan.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya