Oleh karena itu, Bellingham akan menjadi pemain yang sempurna untuk menggantikan Wijnaldum. Ditambah lagi, pemain kelahiran Stourbridge itu juga dipuji penampilannya oleh kapten Liverpool, Jordan Henderson.
Sang kapten mengatakan, bahwa Bellingham adalah pemain yang fantastis. Pada usianya yang masih muda, dia telah siap bermain di pertandingan besar. Menurut pria yang akrab disapa Hendo itu, satu tahun lagi dia akan makin berkembang dan memiliki pengaruh yang lebih besar lagi di lapangan.
Sementara itu, kedekatan Klopp dengan Dortmund juga akan mempermulus langkah Bellingham untuk bergabung bersama Liverpool. Dia akan menutup lubang yang ditinggal Wijnaldum dan makin memperkuat lini tengah The Reds yang telah diisi oleh bintang-bintang, seperti Fabinho, Naby Keita dan Henderson.
Jika transfer itu terjadi, Belllingham akan merasakan atmosfer Liga Inggris untuk pertama kalinya. Sebab, saat main di Birmingham, Bellingham hanya main di kasta kedua Inggris.
(Andika Pratama)