Drawing Liga Champions 2021-2022: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Satu Grup Lagi?

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 26 Agustus 2021 10:04 WIB
Cristiano Ronaldo (tengah) dan Lionel Messi (kiri) bisa berduel di fase grup Liga Champions 2021-2022. (Foto: Twitter/@ChampionsLeague)
Share :

Hanya saja, ada masalah di balik ini semua. Manchester City belum mau membayar banderol yang ditetapkan manajemen Juventus untuk CR7 -sapaan akrab Cristiano Ronaldo, yakni 30juta euro. Tidak jelas alasan kenapa Manchester City enggan menebus nominal tersebut.

(Cristiano Ronaldo kencang dikabarkan pindah ke Manchester City)

Padahal, dengan tidak jadi mendatangkan Harry Kane, Manchester City memiliki cukup dana untuk menggelontorkan dana 30 juta euro. Namun, beredar kabar, keengganan Manchester City mengeluarkan uang karena mereka berencana menukar salah satu pemainnya dengan Cristiano Ronaldo.

Terlepas dari itu, nanti malam tak hanya drawing Liga Champions 2021-2022 yang dilakukan. UEFA juga mengumumkan pemain terbaik Eropa 2020-2021.

Saat ini tiga nominasi pemain terbaik Eropa 2020-2021 adalah Jorginho (Chelsea/Italia), NGolo Kante (Chelsea/Prancis) dan Kevin De Bruyne (Manchester City/Belgia). Namun, kabar dari Tuttomercatoweb, Jorginho disebut akan memenangkan trofi pemain terbaik Eropa 2020-2021.

Media asal Italia itu mendapatkan info dari salah satu sumber orang dalam UEFA. Karena itu, menarik menanti hasil drawing Liga Champions 2021-2022 dan siapa pemain terbaik Eropa 2020-2021.

Berikut pembagian pot undian Fase Grup Liga Champions 2021-2022:

Pot 1

Atletico Madrid, Manchester City, Bayern Munich, Inter Milan, Lille, Sporting Lisbon, Chelsea, Villarreal

Pot 2

Liverpool, Real Madrid, Barcelona, Juventus, Paris Saint-Germain, Sevilla, Manchester United, Borussia Dortmund

Pot 3

Ajax Amsterdam, RB Leipzig, Atalanta, Porto, Zenit St Petersburg, Shakhtar Donetsk, Red Bull Salzburg dan Benfica.

Pot 4

AC Milan, VfL Wolfsburg, Club Brugge, Besiktas, Dynamo Kiev, Young Boys, Malmo dan Sheriff Tiraspol

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya