LIVERPOOL adalah salah satu klub raksasa dunia yang memiliki banyak penggemar, terutama di Indonesia. Biasanya penggemar Liverpool adalah laki-laki, tetapi ada juga perempuan yang menggilai The Reds –julukan Liverpool.
Beberapa dari mereka bahkan merupakan pesohor Tanah Air. Berikut empat artis cantik yang tidak disangka merupakan penggemar Liverpool.
4. Jennifer Arnelita
Jennifer Arnelita adalah salah satu artis yang diketahui menggemari Liverpool. Dia bahkan turut merayakan keberhasilan Liverpool menjadi juara Liga Inggris, setelah 30 tahun lamanya, pada musim lalu. Melalui instagram stories, Jennifer mengunggah video yang menampakkan Jurgen Klopp, dengan keterangan, “Yes, i'm talking about my forever @liverpoolfc.”
3. Zoya Amirin
Zoya Amirin adalah psikolog seks yang sering muncul di televisi. Wanita berumur 45 tahun itu ternyata juga merupakan pengemar Liverpool. Dia pun ikut bahagia dengan keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Inggris pada musim lalu. Saat Liverpool resmi menjadi juara, Zoya Amirin mengunggah foto Liverpool dengan keterangan yang meledek teman-temannya, pengemar Man United.
2. Rahma Azhari
Rahma Azhari juga merupakan salah satu penggemar Liverpool. Adik kandung dari Ayu Azhari itu bahkan kerap membagikan foto ketika mengenakan jersey The Reds. Saat Liverpool juara Liga Inggris pada musim lalu, dia tidak lupa untuk merayakannya melalui sebuah video yang diunggah ke instagram.
1. Sophia Latjuba
Sophia Latjuba adalah artis terakhir dalam daftar ini. Wanita cantik berumur 50 tahun itu merupakan salah satu penggemar Liverpool. Meski tidak sempat memberikan selamat saat Liverpool juara, Sophia Latjuba beberapa kali memberikan dukungan pada pasukan Jurgen Klopp ketika bertanding, melalui instagram-nya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)