Baik Milan dan Inter sebenarnya sama-sama tidak dalam kondisi maksimal. Selain karena badai Covid-19 dan cedera yang menghantam skuad mereka, para pemain juga baru saja pulang dari membela negaranya masing-masing.
Meski begitu, Pioli tak ingin menjadikan hal ini sebagai alasan karena kondisi kedua tim sama. Lag aini menjadi semakin penting karena kemenangan akan membuat para pemain Milan mengalami peningkatan mental, selain tentunya memperpanjang catatan positif mereka.
“Saya memiliki sedikit waktu yang tersedia, tetapi hal yang sama berlaku untuk lawan kami. Perjalanan kami dimulai setahun lalu dan kami memiliki banyak ruang untuk perbaikan, tapi kami menghormati lawan, yang dipandang sebagai kemungkinan pemenang kejuaraan,” jelasnya.
“Kami memasuki lapangan dengan keyakinan. Persaingannya terasa, sayangnya tidak akan ada fans. Tapi itu pertandingan yang menyentuh hati memang benar. Kami harus mempersiapkan pertandingan ini dengan cara terbaik dan bermain lebih baik dari lawan kami,” tandas eks pelatih Fiorentina tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)