De Jong Turut Dukung Kepindahan Van de Beek ke Man United

Djanti Virantika, Jurnalis
Rabu 02 September 2020 10:48 WIB
Frenkie De Jong. (Foto: Instagram/@frenkiedejong)
Share :

BARCELONA – Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, turut memberi dukungan kepada rekan sekompatriotnya, yakni Donny van de Beek, untuk pindah ke Manchester United. Menurutnya, kepindahan Van de Beek ke Man United menjadi hal yang sangat indah.

Nama Van de Beek memang santer dikaitkan dengan Man United di sepanjang bursa transfer musim panas 2020. Kini, drama perekrutan Man United terhadap jasa gelandang milik Ajax Amsterdam itu pun diperkirakan hanya tinggal memasuki tahap pengumuman secara resmi.

Kabarnya, kehadiran Van de Beek bakal diumumkan pada pekan ini. Sebab, gelandang asal Belanda itu sendiri juga dikabarkan sudah menjalani tes medis di Belanda yang dilakukan di sela-sela persiapan laga UEFA Nations League.

BACA JUGA: Selangkah Lagi Gabung Man United, Van de Beek Dapat Wejangan dari Van Persie

Man United kabarnya mendapatkan jasa Van de Beek setelah merogoh kocek sebesar 45 juta euro atau sekira Rp783 miliar. Nantinya, Van de Beek pun dikabarkan akan menerima kontrak selama lima tahun.

De Jong sendiri mengaku sudah berbicara langsung dengan Van de Beek untuk membahas transfer tersebut. Dukungan langsung diberikan De Jong kepada mantan rekan setimnya di Ajax itu saat mengetahui kabar ini.

Sebab, pindah ke Man United menjadi salah satu langkah yang baik untuk mengembangkan karier Van de Beek di dunia sepakbola. Meski mendengar cerita dari Van de Beek soal transfer tersebut, De Jong menolak dianggap memiliki peran dalam kepindahan itu.

De Jong memastikan bahwa Van de Beek tak meminta pendapatnya untuk menentukan kepindahan ke Man United. Sebab, menurutnya, penawaran menggiurkan ini tak memerlukan banyak masukan dan waktu untuk berpikir.

 “Saya berbicara dengan Donny (van de Beek) tentang transfernya. Ini adalah transfer yang indah dan kami semua sangat bahagia untuknya. Apakah dia meminta nasihat dari saya? Tidak, tidak, dia bisa berpikir sendiri,” ujar De Jong, sebagaimana dikutip dari Metro, Rabu (2/9/2020).

Sebelumnya, kepindahan Van de Beek ke Man United juga disambut gembira oleh rekan sekompatriotnya, yakni Virgil van Dijk. Bek kepunyaan Liverpool itu mengaku ikut senang dengan keputusan Van de Beek hijrah ke Liga Inggris.

Meski akan bertemu sebagai lawan, langkah yang diambil Van de Beek dianggap jadi hal positif. Sebab, hal ini bisa menjadi sesuatu yang penting bagi kariernya dan juga kemajuan sepakbola Belanda secara keseluruhan.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya