Barcelona dan Madrid Disebut Punya Peluang Besar Rekrut Aubameyang

Bagas Abdiel, Jurnalis
Sabtu 18 April 2020 17:35 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang (Foto: Arsenal)
Share :

LONDON – Mantan pemain Manchester United, Dimitar Berbatov, merasa peluang Piere-Emerick Aubameyang untuk meninggalkan Arsenal sangat terbuka lebar. Ia pun menyebut Real Madrid dan Barcelona sebagai klub yang difavoritkan untuk mendapatkan jasa Aubameyang.

Sebelumnya Berbatov meminta Arsenal untuk mempertahankan sosok Aubameyang. Tetapi, ia juga bisa memahami keadaan Aubameyang pada saat ini, di mana ia ingin menjadi bagian dari tim yang selalu meraih kesuksesan.

Sejauh ini, Aubameyang pun menjadi salah satu pemain andalan bagi Arsenal. Namun, bakat besarnya belumlah cukup untuk membawa timnya keluar sebagai juara. Karena itu, Aubameyang membutuhkan tim yang bisa mendukungnya untuk membawa klub tampil maksimal.

Baca juga Berbatov Sarankan Arsenal untuk Pertahankan Aubameyang 

Karena itu, Madrid dan Barcelona dirasa Berbatov menjadi tempat yang cocok untuk Aubameyang. Apalagi kontrak pemain berpaspor Gabon itu bersama The Gunners –julukan Arsenal– akan berakhir pada musim depan

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya