Indra Belum Bisa Beri Penilaian untuk Pemain Baru Timnas Indonesia U-23

Djanti Virantika, Jurnalis
Selasa 05 Maret 2019 10:42 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri. (Foto: Twitter PSSI)
Share :

JAKARTA – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23, Indra Sjafri, buka suara soal empat pemain yang baru dipanggilnya. Indra mengaku belum bisa memberi penilaian lebih lanjut soal performa keempat pemain yang baru bergabung ke Timnas Indonesia U-23 lantaran masih perlu melihat lebih lanjut penampilan mereka.

Belum lama ini, Indra memang memanggil tujuh pemain baru untuk bergabung ke skuad Timnas Indonesia U-23. Dari tujuh pemain tersebut, empat pemain sudah mulai bergabung ke pemusatan pelatihan. Keempat pemain tersebut ialah Teuku Ichsan (Bhayangkara FC), Mahir Radja Djamaoeddin (Bhayangkara FC), Kadek Raditya (Madura United), dan Feby Eka Putra (Bali United).

Meski sudah mulai menjalani latihan bersama penggawa lain di Timnas Indonesia U-23, Indra mengaku belum bisa memberi penilaian lebih jauh. Sebab, mereka baru saja bergabung sehingga kemampuan para pemain belum terlihat lebih mendalam.

BACA JUGA: Jelang Tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Indra Sjafri Panggil 30 Pemain

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya