ROMA – Masa depan Alisson Becker bersama AS Roma memang tengah kencang dispekulasikan saat ini. Terlebih dengan terdpat ketertarikan dari sejumlah klub papan atas Eropa terhadap kiper Timnas Brasil tersebut.
Dari beberapa nama, mungkin Liverpool menjadi klub yang paling meminati jasa Alisson pada bursa transfer musim panas 2018. Ketertarikan Liverpool terhadap sosok Alisson memang sungguh masuk akal.
Terlebih, Liverpool sendiri memang tengah mencari kiper berkualitas untuk mengawal gawang mereka. Sebagaimana diketahui, kiper Liverpool saat ini, Loris Karius, memang disebut-sebut masih belum terlalu menjanjikan.
Baca Juga: Direktur Olahraga Roma Klaim Belum Ada Tawaran Masuk untuk Alisson
Rencana Liverpool untuk memboyong Alisson dari Roma pada bursa transfer musim panas 2018 nampaknya bakal segera terealisasi. Pasalnya menurut laporan Sky Sport, Rabu (18/7/2018), Roma sudah setuju dengan tawaran sebesar 70 juta euro atau sekira Rp1.1 triliun dari Liverpool.
Apabila kabar ini memang benar apa adanya, maka Alisson bakal menjadi rekrutan keempat yang berhasil didatangkan Liverpool. Alisson bakal menyusul Naby Keita, Fabinho, dan Xherdan Shaqiri yang sudah lebih dahulu berseragam Liverpool.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)