Juara Liga Eropa, Fosu-Mensah: Ini Hasil yang Baik untuk Mengakhiri Musim

Nanda Karlita, Jurnalis
Senin 29 Mei 2017 01:16 WIB
Share :

MANCHESTER – Bek Manchester United, Tim Fosu-Mensah, mengaku senang menjadi bagian saat timnya menjuarai Piala Eropa 2017. Man United sukses menjadi jawara setelah mengalahkan Ajax Amsterdam dengan skor 2-0.

Pemain berkebangsaan Belanda itu dipercaya oleh sang pelatih, Jose Mourinho, untuk bermain satu pertandingan penuh. Maklum saja, pertandingan final kali ini menjadi pengalaman perdana bagi Fosu-Mensah.

“Memang jelas terlihat, bahwa saya sangat senang dengan itu. Saya berada di final dan bermain penuh satu pertandingan. Itu yang saya rasakan hingga kini,” ujar Fosu-Mensah, mengutip dari laman resmi Man United, Senin (29/5/2017).

Berkat kemenangan tersebut, Man United berhak tampil di ajang Liga Champions musim depan. Hal tersebut juga diakui oleh Fosu-Mensah sebagai pencapain yang sangat baik bagi tim setelah tak tampil dengan baik di Liga Inggris.

“Anda tidak ingin mengakhiri musim tanpa meninggalkan apa pun. Tapi ini adalah jalan yang terbaik ketika Anda bisa menyelesaikan musim dengan raihan trofi. Apalagi musim depan kami akan bermain di Liga Champions,” pungkasnya.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya