Jacksen F Tiago Sudah Tak Rutin Pantau Perkembangan Sepakbola Indonesia

Zanel Farha Wilda, Jurnalis
Kamis 21 Juli 2016 19:03 WIB
Jacksen sudah tak memantau perkembangan sepakbola Indonesia. (Foto: Okezone/Zanel Farha)
Share :

JAKARTA - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F Tiago, sudah cukup lama absen dalam dunia sepakbola profesional di Tanah Air. Tak hanya absen berpartisipasi secara langsung, Jacksen bahkan mengaku sudah tak rutin memantau perkembangan sepakbola Indonesia.

Saat ditanya soal kondisi sepakbola Indonesia, Jacksen menolak memberikan pandangannya. Pelatih berusia 48 tahun tersebut mengaku jarang mengikuti berita tentang kondisi terkini sepakbola Tanah Air.

"Saya jarang mendengar berita tentang sepakbola Indonesia. Saya cuma tahu beberapa perkembangan saja," ungkap Jacksen saat ditemui usai Konferensi Pers AQUA Danone Nation Cup 2016 di Ritz-Carlton Hotel, Jakarta, Kamis (21/7/2016).

"Saya cuma mendengar beberapa hasil laga, seperti kemarin saat ketemu salah satu pemain bola di Bali. Saya tak terlalu mengikuti secara rutin seperti dulu," sambung mantan arsitek Persipura Jayapura itu.

Jacksen tampaknya memang belum terlalu berniat kembali berperan aktif di dunia sepakbola profesional Indonesia. Pria asal Brasil itu sebelumnya mengaku menolak tawaran untuk melatih klub-klub Tanah Air lantaran ingin melatih anak-anak Indonesia di Danone Nation Cup 2016.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya