Suarez Andalkan Gerrard di Playstation

Windi Wicaksono, Jurnalis
Rabu 26 Desember 2012 08:11 WIB
Luis Suarez (Foto: Daylife)
Share :

LIVERPOOL – Striker Liverpool, Luis Suarez memuji kapten tim Steven Gerrard, dan menegaskan bahwa gelandang internasional Inggris itu adalah salah satu pahlawannya sebelum hijrah ke Anfield pada 2011.
 
Mantan bintang Ajax Amsterdam sejauh musim ini telah bermain cemerlang, dengan mencetak 11 gol. Tapi, Suarez bercerita tentang hobinya bermain Playstation dan mengaku sering mengandalkan Gerrard ketika memakai Liverpool sebagai tim yang dia mainkan sebelum bergabung dengan The Reds.
 
"Sulit untuk menemukan kata-kata yang tepat untuk menggambarkan pemain hebat macam apa Steven (Gerrard) dan bagaimana dia menjadi penting untuk klub,” kata Suarez, seperti dilansir situs resmi klub, Rabu (26/12/2012).
 
"Itu empat tahun yang lalu, saya sedang bermain Playstation dan saya selalu memakai Liverpool demi bisa memiliki dia (Gerrard) di tim saya. Dan hebatnya, sekarang saya bermain bersama dia. Dia adalah pahlawan saya,” tutur pemain internasional Uruguay ini.
 
Suarez juga menegaskan komitmennya bersama The Reds, yang saat ini menduduki posisi kedelapan klasemen sementara Premier League usai menang 4-0 atas Fulham akhir pekan lalu. Dia merasa bahagia memperkuat klub asuhan Brendan Rodgers itu.
 
"Saya sangat, sangat bahagia di sini, di klub ini, saya tidak bisa lebih bahagia. Liverpool adalah klub di mana saya selalu bermimpi untuk bermain. Ini seperti mimpi bagi saya," pungkasnya.
 

(Windi Wicaksono)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya