Tevez & Adebayor akan Bujuk Terry

Fetra Hariandja, Jurnalis
Rabu 15 Juli 2009 18:16 WIB
Foto: Reuters
Share :

MANCHESTER - Dua kali ditolak, tidak membuat Manchester City putus asa. The Citizen terus melakukan berbagai upaya untuk memikat hati kapten Chelsea John Terry. Cara lain telah disiapkan pelatih City Mark Hughes.

Hughes akan meminta striker anyarnya Carlos Tevez dan calon bomber barunya Emmanuel Adebayor untuk membujuk Terry. Upaya ini diklaim bisa menggoyahkan keputusan Terry yang memilih bertahan di Stamford Bridge.

Seperti diberitakan, City sudah dua kali mengajukan tawaran resmi dengan benderol fantastis. Dua kli pula Chelse menolak dan mengatakan tidak akan menjual Terry. Kini, Hughes menanti hasil dari aksi yang akan dilancarkan Tevez dan Adebayor.

"Saya yakin kepastian Tevez bergabung akan membantu kami untuk membawa beberapa pemain kelas dunia. Salah seorang pemain lainnya adalah Terry," kata Hughes seperti dilansir Goal, Rabu (15/7/2009).

Sebenarnya, keinginan City memiliki Terry merupakan permintaan pemilik klub Sheik Mansour bin Zayed Al Nahyan. Sheik Mansour merupakan salah satu pengusaha yang mengagumi Terry.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya