OSTRAVA - Mantan fullback AC Milan, Marek Jankulovski menyatakan pensiun dari dunia sepakbola Internasional. Disinyalir, cedera ligamen yang membuat Jankulovski untuk menyatakan gantung sepatu lebih cepat.
Pemain 34 tahun itu menyatakan pensiun pada Selasa (28/2/2012) lalu ketika melihat dirinya kembali harus berbalut dengan cedera, pada saat membela Banik Ostrava. Ketika itu, Jankulovski mengalami cedera saat bermain baru delapan menit.
“Sulit untuk memikirkan kembali setelah mengalami cedera serius. Pada dasarnya ketika saya cedera lagi saya memutuskan mengakhiri karier sepakbola saya,” ungkap Jankulovski, seperti disitat Sky Sports, Kamis (1/3/2012).
“Saya hanya perlu waktu untuk berdamai dengan itu (cedera). Kesehatan dan keluarga saya yang lebih penting. Karier saya berhasil di dua klub dengan level internasional, tapi berakhir pahit. Saya puas dengan apa yang saya capai,” ucap mantan pemain Udinese tersebut.
Jankulovski, telah memainkan 78 caps untuk negaranya, dia juga sempat merasakan kesuksesan saat mengangkat trofi Liga Champions untuk Milan pada musim 2007 silam. Sekarang dia tengah dipersiapkan untuk menjadi penasihat olahraga di Ostrava.
(A. Firdaus)