Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Penyebab John Herdman Diprediksi Antar Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2030

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Selasa, 27 Januari 2026 |03:05 WIB
Penyebab John Herdman Diprediksi Antar Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2030
John Herdman diyakini bisa meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2030. (Foto: FIFA.com)
A
A
A

PENGAMAT sepakbola nasional, Mohamad Kusnaeni, menyebut penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia adalah keputusan tepat untuk mengejar mimpi Piala Dunia 2030. Ia menilai John Herdman memiliki konsep dan filosofi sepakbola yang jelas. 

John Herdman sudah diperkenalkan secara resmi ke publik pada Selasa 13 Januari 2026. Pelatih 50 tahun itu membawa sosok Cesar Meylan untuk membantunya meningkatkan performa Timnas Indonesia. 

1. John Herdman Telah Teruji di Timnas Kanada

Penunjukan pelatih asal Inggris itu mendapat sambutan positif, termasuk dari Kusnaeni. Ia menyebut John Herdman adalah sosok tepat mengejar mimpi Piala Dunia 2030. Pasalnya, kinerja John Herdman sudah teruji ketika menangani Timnas Kanada. 

John Herdman (Foto: Canada Soccer)

“Pemilihan Herdman adalah keputusan yang tepat. Untuk mengejar mimpi lolos ke Piala Dunia 2030 kita memang butuh lebih dari sekadar pelatih timnas. Herdman memenuhi kriteria itu. Ia pelatih yang bagus dengan kinerja yang telah teruji bersama timnas Kanada putra maupun putri,” kata Kusnaeni kepada Okezone, Selasa (27/1/2026).

Kusnaeni menyebut John Herdman seorang konseptor ulung. Figur asal Inggris itu sukses menyulap Kanada menjadi salah satu tim yang disegani di Amerika Utara. 

“Lebih dari sekadar prestasi, Herdman juga seorang konseptor yang ulung. Itu tercermin dari cara dia membangun sepak bola Kanada dengan berbagai proyek yang mampu mengangkat negara itu masuk jajaran elite di Amerika Utara, bahkan dunia,” ujar dia. 

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement