JOHN Herdman mencoret Jay Idzes (Sassuolo) hingga Kevin Diks (Borussia Monchengladbach) dari skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 yang berlangsung pada 24 Juli hingga 26 Agustus 2026. Pelatih 50 tahun itu paham tak bisa memanggil seluruh pemain terbaik Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, mengingat turnamen ini tak masuk ke dalam agenda FIFA.
Berhubung tak masuk ke dalam agenda FIFA, tak ada kewajiban bagi klub untuk melepas sang pemain ke Timnas Indonesia. Ditambah lagi saat Piala AFF 2026 bergulir, kompetisi sepakbola Eropa sudah memasuki masa pramusim.

“Untuk turnamen di bulan Agustus yang di luar kalender FIFA (Piala AFF), kami kehilangan beberapa pemain tier 1 dan tier 2. Karena itu, Piala AFF akan dijadikan pengalaman bermain untuk pemain muda atau pemain lokal demi mendapatkan jam terbang,” ujar John Herdman.
Seperti yang diungkap di atas, John Herdman akan mengandalkan pemain-pemain muda di Piala AFF 2026. Bukan tak mungkin dari Piala AFF 2026 ini, John Herdman mendapatkan pesepakbola jempolan yang dapat diandalkan di event-event besar seperti Piala Asia 2027 dan Kualifikasi Piala Dunia 2030 zona Asia.
“Turnamen ini (Piala AFF 2026) kesempatan baik bagi saya memainkan pemain lokal demi menyatukan dengan pemain lain,” lanjut John Herdman.
Meski tidak dapat mengandalkan pemain-pemain yang berkarier di Eropa, bukan berarti John Herdman tak bisa menurunkan pemain-pemain top yang dimiliki Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris bisa memanggil pemain-pemain yang berkarier di Super League.