Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Transfer Terbaik Pemain Timnas Indonesia pada 2025, Nomor 1 Jay Idzes!

Djanti Virantika , Jurnalis-Rabu, 07 Januari 2026 |13:08 WIB
4 Transfer Terbaik Pemain Timnas Indonesia pada 2025, Nomor 1 Jay Idzes!
Jay Idzes kala membela Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@jayidzes)
A
A
A

EMPAT transfer terbaik pemain Timnas Indonesia pada 2025 menarik diulas. Salah satunya dialami Jay Idzes.

Ya, sejumlah pemain andalan Timnas Indonesia memutuskan pindah tim pada musim panas 2025. Beberapa pemain mengepakkan lebih lebar sayap kariernya dengan mentas di liga-liga top Eropa saat ini. Siapa sajakah mereka?

Berikut 4 Transfer Terbaik Pemain Timnas Indonesia pada 2025:

1. Jay Idzes

Jay IdzJay Idzes. (Foto: Instagram/jayidzes)es

Salah satu transfer terbaik pemain Timnas Indonesia pada 2025 terjadi pada Jay Idzes. Kapten skuad Garuda ini memutuskan meninggalkan Venezia yang harus terdegradasi ke Serie B pada musim 2025-2026.

Talenta apik Jay Idzes pun tarik perhatian klub lain yang mentas di Serie A Italia, yakni Sassuolo. Dia resmi diumumkan sebagai pemain Sassuolo pada 9 Agustus 2025 usai ditebus seharga 8 juta Euro atau setara Rp 151,7 miliar.

Kiprah Idzes begitu manis di Sassuolo hingga jadi pemain andalan di sana. Bahkan, klub raksasa lain Italia, yakni AC Milan dikabarkan juga kepincut untuk mendatangkannya pada bursa transfer musim dingin 2026 nanti.

2. Emil Audero

Emil Audero bantu Cremonese menang 2-0 atas Genoa USCremonese

Kemudian, ada Emil Audero. Sama seperti Idzes, Audero masih berkarier di Liga Italia musim ini karena direkrut Cremonese.

Emil Audero resmi pindah dari Como 1907 ke Cremonese pada 27 Juli 2025. Dia tak pindah secara permanen, melainkan lewat peminjaman selama 1 musim.

Sama seperti Idzes, Audero juga jadi andalan di Cremonese musim ini untuk kawal gawang klub tersebut. Berkat kiprahnya, Cremonese duduk di posisi ke-13 klasemen sementara Liga Italia musim ini usai mengemas 21 poin.

 

3. Calvin Verdonk

Calvin Verdonk saat bela LOSC Lille. (Foto: Instagram/losclive)

Di urutan ketiga, ada Calvin Verdonk. Pemain andalan Timnas Indonesia ini juga putuskan mulai petualangan baru pada musim 2025-2026.

Verdonk meninggalkan NEC Nijmegen untuk gabung klub top Prancis, yakni Lille. Kepindahan itu terjadi pada 1 September 2025. Dia pun mendapat kontrak panjang hingga 3 tahun.

4. Kevin Diks

Kevin Diks debut bersama Borussia Monchengladbach. (Foto: Instagram/borussia)

Terakhir, ada Kevin Diks. Bek 28 tahun ini juga pindah ke salah satu klub top Jerman, yakni Borussia Monchengladbach.

Sejatinya, kabar kepindahan Diks sudah disampaikan kala musim 2024-2025 masih bergulir. Tetapi, dia baru resmi pindah ke Borussia Monchengladbach usai membela FC Copenhagen pada musim 2024-2025.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement