Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Muhammad Ferarri Sambut Antusias Duel Timnas Indonesia U-22 vs Mali Jelang SEA Games 2025: Sangat Penting!

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Kamis, 13 November 2025 |18:15 WIB
Muhammad Ferarri Sambut Antusias Duel Timnas Indonesia U-22 vs Mali Jelang SEA Games 2025: Sangat Penting!
Rafael Struick dan Muhammad Ferarri kala membela Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@ferarrimuhammad)
A
A
A

JAKARTA – Pemain Timnas Indonesia U-22, Muhammad Ferarri, menyambut antusias laga uji coba melawan Timnas Mali U-22. Menurutnya, laga tersebut sangat penting bagi Garuda Muda sebagai persiapan akhir SEA Games 2025.

Ferarri merupakan salah satu dari 30 pemain yang dipanggil Indra Sjafri untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025. Ini merupakan persiapan akhir Garuda Muda sebelum beraksi di ajang tersebut.

Muhammad Ferarri. AFC

1. Timnas Indonesia U-22 Siap Hadapi Mali

Indra Sjafri tidak hanya mematangkan taktik untuk Timnas Indonesia U-22 saja dalam persiapan akhir ini, melainkan pasukannya juga akan melakoni laga uji coba kontra Mali. Sesuai jadwal, laga tersebut akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor, pada 15 dan 18 November 2025.

Ferarri mengaku dirinya belum sepenuhnya mengetahui kekuatan yang dimiliki Mali. Sebagai pemain, dia memilih untuk fokus pada taktik yang diberikan oleh Indra Sjafri.

"Belum sepenuhnya mengetahui kekuatan Mali. Tapi kami fokus cara bermain dari coach Indra Sjafri," kata Ferarri, dikutip dari laman I.League, Kamis (13/11/2025).

 

2. Sangat Penting

Adu Harga Pasaran Kapten Vietnam U-23 Khuat Van Khang dengan Muhammad Ferarri, bak Bumi dan Langit

Pemain Bhayangkara FC menyampaikan persiapan skuad Garuda Muda cukup bagus jelang melawan Mali. Ferarri menilai, laga tersebut sangat penting bagi Timnas Indonesia U-22 sebelum bertempur di SEA Games 2025 Thailand pada Desember mendatang.

"Persiapan bagus lawan Mali. Uji coba terakhir sebelum ke SEA Games dan sangat penting," ujar eks pemain Persija Jakarta itu.

Sekadar diketahui, Timnas Indonesia U-22 tergabung dalam Grup C bersama Myanmar, Filipina, dan Singapura di SEA Games 2025. Lawan-lawan mereka bisa dibilang memang tidak begitu sulit.

Tapi, Garuda Muda memiliki tantangan tersendiri. Sebab, mereka harus bermain lebih banyak dibanding tim dari Grup A dan B yang hanya dihuni tiga negara.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement