DENNY Landzaat sudah tidak sabar untuk berkumpul bareng Timnas Indonesia. Asisten pelatih Timnas Indonesia itu memberi pesan khusus untuk Jay Idzes cs.
Denny membagikan momen kebersamaan dengan Skuad Garuda di akun Instagram pribadinya (@denny_landzaat). Dia sudah mengajak para pemain untuk berkumpul.
Dalam unggahan tersebut, Landzaat menjadi pemimpin saat menyanyikan sebuah lagu. Terlihat juga Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, serta pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, dalam momen kebersamaan tersebut.
Para pemain Timnas Indonesia serta jajaran staf kepelatihan juga hadir dalam momen hangat itu. Landzaat tampak rindu dan tidak sabar berkumpul bareng Timnas Indonesia lagi.
"Ayo berangkat!" tulis Landzaat dalam unggahannya, dikutip pada Kamis (28/8/2025).
Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia memang akan berkumpul untuk FIFA Matchday September 2025. Di agenda tersebut, Skuad Garuda akan menghadapi dua pertandingan uji coba.
Mulanya, Kuwait dan Lebanon akan menjadi lawan dalam laga tersebut. Namun, Kuwait belakangan mengundurkan diri karena permasalahan internal di tim nasionalnya.