Namun, Indonesia punya modal positif dari laju di fase grup. Sebab, mereka mampu merepotkan Timnas Futsal Putri Jepang kendati harus kalah 2-5 serta mengimbangi Timnas Futsal Putri Thailand 0-0. Kedua tim itu merupakan tim papan atas dunia.
Tentu Timnas Futsal Putri Indonesia tak boleh gentar dengan China. Apalagi, mereka sempat mematok target lolos ke putaran final Piala Dunia Futsal Putri 2025 yang bisa didapat dengan merebut tiket ke semifinal.
Berikut Jadwal Timnas Futsal Putri Indonesia vs Timnas Futsal Putri China di Perempatfinal Piala Asia Futsal Putri 2025: Selasa (13/5/2025) pukul 16.00 WIB – live di MNCTV
Link live streaming Timnas Futsal Putri Indonesia vs Timnas Futsal Putri China di Perempatfinal Piala Asia Futsal Putri 2025 bisa diklik di sini.
(Wikanto Arungbudoyo)