Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Manchester United ke Final Liga Europa 2024-2025, Tangan Kiri Ruben Amorim Curi Perhatian

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Jum'at, 09 Mei 2025 |09:42 WIB
Manchester United ke Final Liga Europa 2024-2025, Tangan Kiri Ruben Amorim Curi Perhatian
Punggung tangan kiri Ruben Amorim mencuri perhatian usai laga Manchester United vs Athletic Bilbao (Foto: UEFA)
A
A
A

Penggemar langsung heboh melihat hal tersebut. Mereka ramai-ramai menduga Amorim kembali mengulangi aksinya memukul barang di ruang ganti demi memberi peringatan kepada pemain-pemainnya.

“Amorim tampaknya benar-benar memukul sesuatu kali ini di ruang ganti saat turun minum. Lihatlah punggung tangan kirinya yang diplester,” tulis seorang penggemar, dikutiip dari The Sun, Jumat (9/5/2025).

“Ada yang cek tv di ruang ganti apakah baik-baik saja? Punggung tangan kiri Amorim sepertinya diplester,” tulis penggemar lain.

3. Mengulangi Perbuatan

Pelatih Manchester United Ruben Amorim tiba di Stadion Old Trafford (Foto: UEFA)
Pelatih Manchester United Ruben Amorim tiba di Stadion Old Trafford (Foto: UEFA)

Amorim memang pernah memukul layar di ruang ganti stadion usai Man United dipermalukan Brighton & Hove Albion pada Januari 2025. Ketika itu, ia berjanji untuk tidak mengulangi perbuatannya.

Akan tetapi, penampilan Man United di babak pertama laga kontra Athletic tampaknya membuat darah pelatih berusia 40 tahun itu mendidih. Ia lagi-lagi kehilangan kontrol tetapi kali ini hal tersebut cukup tepat karena performa Bruno Fernandes dan kawan-kawan membaik di babak kedua.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement