KISAH Ole Romeny menarik diulas. Striker Timnas Indonesia itu senang karena klubnya, Oxford United, menutup musim Championship 2024-2025 tidak dengan catatan buruk.
Pasalnya, Oxford bermain imbang melawan Swansea City. Laga yang digelar pada Sabtu 3 Mei 2025 itu rampung dengan skor 3-3.
Dalam laga melawan Swansea City, Ole bermain selama 77 menit. Dia harus digantikan rekan senegaranya, Marselino Ferdinan, yang akhirnya menjalani debutnya di Championship 2024-2025.
Ole Romeny mengatakan tidak masalah timnya menutup musim hanya dengan satu poin dari laga pamungkas. Dia menilai seluruh elemen Oxford United sudah bekerja keras.
"Menyelesaikan musim dengan hasil yang baik di laga tandang! Terima kasih atas dukungan yang luar biasa," kata Ole dilansir dari laman Instagram pribadinya.
Oxford United berada di posisi ke-17 klasemen akhir dengan 53 poin. Poin itu dari 13 kemenangan, 14 imbang, dan 19 kemenangan dalam 46 laga yang dimainkan.