Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jersey Baru Timnas Indonesia Akan Dirilis Februari 2025

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Senin, 28 Oktober 2024 |14:36 WIB
Jersey Baru Timnas Indonesia Akan Dirilis Februari 2025
Jersey baru Timnas Indonesia akan dirilis pada Februari 2025 (Foto: PSSI)
A
A
A

JAKARTA – Jersey baru Timnas Indonesia akan dirilis pada Februari 2025. Hal itu diungkap oleh CEO Erspo, Muhammad Sadad, yang merupakan apparel resmi.

Seragam Timnas Indonesia baru keluaran Erspo pada awal 2024 menuai kritik dari warganet. Mayoritas dari masyarakat tidak menyukai desain yang dipakai Thom Haye dan kawan-kawan.

Jersey Timnas Indonesia

Meski begitu, Erspo terus melakukan manuver. Beberapa bulan lalu, mereka mengeluarkan jersey latihan Timnas Indonesia terbaru. Manuver apparel asli Indonesia itu tidak berhenti.

Sadad mengatakan, Erspo berencana untuk mengeluarkan jersey terbaru untuk Timnas Indonesia pada 2025. Menurutnya, proses produksi jersey baru itu akan melibatkan banyak pihak.

"Rencana di bulan Februari (2025), dan harapannya semua baru," kata Sadad kepada wartawan termasuk MNC Portal Indonesia (MPI) di Jakarta, Senin (28/10/2024).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement