Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Usai Kalah dari Thailand U-20, Indra Sjafri Tetap Yakin Bisa Loloskan Timnas Indonesia U-20 ke Piala Dunia U-20 2025

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Sabtu, 31 Agustus 2024 |11:23 WIB
Usai Kalah dari Thailand U-20, Indra Sjafri Tetap Yakin Bisa Loloskan Timnas Indonesia U-20 ke Piala Dunia U-20 2025
Para pemain Timnas Indonesia U-20 kala berlaga. (Foto: PSSI)
A
A
A

SEOUL – Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, tetap yakin bisa loloskan Timnas Indonesia U-20 ke Piala Dunia U-20 2025. Hal itu diungkapkan Indra Sjafri usai Timna Indonesia U-20 kalah dari Timnas Thailand U-20.

Indra Sjafri pun berjanji akan berusaha membentuk Dony Tri Pamungkas dan kolega dengan sekuat tenaga. Dengan begitu, Timnas Indonesia U-20 dapat mencapai target.

Timnas Indonesia U-20

Indra Sjafri menegaskan harus punya kepercayaan diri untuk mencapai sebuah target besar. Dia pun yakin Timnas Indonesia U-20 mampu meraih target tersebut, meskipun tidak mudah.

"Cukup optimis (Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Dunia U-20 2025)," kata Indra Sjafri, dikutip Sabtu (31/8/2024).

Demi mencapai target itu, pria yang juga menjabat direktur teknik PSSI tersebut menjelaskan berbagai program pemusatan latihan (TC) terbaik diberikan untuk Timnas Indonesia U-20. Tujuannya terus mengembangkan Timnas Indonesia U-20 menjadi sebuah tim yang solid dan tangguh.

"Beberapa terobosan untuk membangun timnas sudah dilakukan. Saya pikir akan ada perubahan di timnas kita," ucap Indra Sjafri.

Ya, skuad Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-20- wajib lolos ke Piala Asia U-20 2025 lewat babak kualifikasi untuk menjaga asa tampil dalam Piala Dunia U-20. Dalam Kualifikasi yang akan berlangsung pada 21-29 September 2024 itu, mereka tergabung di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 dituntut menjadi semifinalis dalam Piala Asia U-20 2025 yang akan digelar di China, pada 25 hingga 29 September 2024. Status semifinalis akan membawa tim berjersey Merah-Putih itu lolos otomatis ke Piala Dunia U-20 2025.

Timnas Indonesia U-20

Saat ini, Timnas Indonesia U-20 tengah melakukan pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan. Dalam rangkaian TC, mereka ambil bagian di mini turnamen bertajuk Seoul Earth on Us Cup 2024.

Di ajang Seoul Earth on Us Cup 2024, Timnas Indonesia U-20 sudah melakoni 2 laga. Hasilnya, mereka menang atas Argentina U-20 di laga perdana dengan skor 2-1, tetapi kemudian kalah dari Thailand U-20 dengan skor 0-2 pada laga yang digelar kemarin.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement