Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

2 Sejarah yang Dicetak Shin Tae-yong Setelah Antar Timnas Indonesia Menang 2-0 atas Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 11 Juni 2024 |22:51 WIB
2 Sejarah yang Dicetak Shin Tae-yong Setelah Antar Timnas Indonesia Menang 2-0 atas Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Berikut 2 sejarah yang dicetak Shin Tae-yong setelah bawa Timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina. (Foto: Aldi Chandra/MPI)
A
A
A

SEBANYAK 2 sejarah yang dicetak Shin Tae-yong setelah membawa Timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina di matchday pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan diulas Okezone.

Timnas Indonesia menumbangkan The Azkals -julukan Filipina- lewat gol sepakan jarak jauh Thom Haye pada menit 32 serta sundulan Rizky Ridho (56’) memanfaatkan tendangan bebas Nathan Tjoe-A-On.

Kelar pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (11/6/2024) malam WIB, setidaknya ada dua rekor gila yang dicetak Shin Tae-yong. Apa saja?

Berikut 2 sejarah yang dicetak Shin Tae-yong setelah bawa Timnas Indonesia menang 2-0 atas Filipina:

2. Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan Piala Asia 2027

Shin Tae-yong antar Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Foto: Aldi Chandra/MPI)

(Shin Tae-yong antar Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Foto: Aldi Chandra/MPI)

Untuk Pertama kalinya sepanjang sejarah, Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga setelah finis di posisi dua Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan koleksi 10 angka.

Timnas Indonesia unggul empat poin dari Vietnam yang masih menyisakan satu pertandingan di tempat ketiga. Sekalipun menang atas Irak dini hari nanti, Vietnam dipastikan gagal melewati perolehan angka skuad Garuda.

Di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Timnas Indonesia akan menghadapi tim-tim kuat Asia. Tercatat ada 18 negara yang ambil bagian di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Nantinya, 18 negara itu dibagi ke dalam tiga grup, yang mana masing-masing grupnya berisikan enam negara.

Selain itu, Timnas Indonesia juga memastikan lolos ke Piala Asia 2027. Sesuai aturan yang dibuat AFC, 18 negara yang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia berhak ambil bagian di Piala Asia 2027.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement