Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persib Bandung Lepas Kakang Rudianto dan Robi Darwis ke Timnas Indonesia U-24

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Kamis, 07 September 2023 |17:05 WIB
Persib Bandung Lepas Kakang Rudianto dan Robi Darwis ke Timnas Indonesia U-24
Robi Darwis dilepas Persib Bandung untuk Asian Games 2022 (Foto: Persib Bandung)
A
A
A

BANDUNG - Persib Bandung akan melepas Kakang Rudianto dan Robi Darwis untuk Timnas Indonesia U-24 yang diproyeksikan ke Asian Games 2022. Keduanya diharapkan segera bergabung pada Kamis (7/9/2023).

Dipanggilnya Kakang dan Robi ini sekaligus menambah daftar panjang pemain Persib yang dipanggil Timnas Indonesia. Sebelumnya, Maung Bandung melepas lima pemainnya yaitu Mack Klok, Rachmat Irianto, Ryan Kurnia, dan Edo Febriansyah.

Kakang Rudianto

Sementara itu, Beckham Putra Nugraha dipanggil untuk Timnas Indonesia U-23 proyeksi Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Tak hanya itu, Daisuke Sato juga dipanggil ke Timnas Filipina.

Pemanggilan Kakang dan Robi datang melalui surat PSSI nomor 3506/AGB/529/IX-2023. Surat tersebut menjelaskan kedua pemain diproyeksikan tampil di Asian Games 2022 Hangzhou, China, pada akhir September mendatang.

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, menyampaikan, Kakang dan Robi diharapkan bergabung per Kamis (7/9/2023). Hal itu tertuang dalam surat PSSI yang juga telah ditandatangani olehnya.

“Diharapkan yang bersangkutan sudah dapat bergabung pada tanggal 7 September 2023,” tulis surat pemanggilan yang ditandatangani Yunus, dikutip dari situs resmi Persib Bandung, Kamis (7/9/2023).

Kakang dan Robi akan menjalani pemusatan latihan pada 7–15 September 2023. Selanjutnya, mereka akan terbang ke Cina untuk tampil di Asian Games 16 September hingga 8 Oktober.

Sementara itu, Kakang dan Robi sudah tidak berlatih pada sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Pasalnya, mereka berdua akan bergabung dengan pemain lainnya di Jakarta.

Timnas Indonesia U-24 sendiri akan dipegang oleh Indra Sjafri di Asian Games 2022 Hangzhou. Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 yang turun di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 diasuh oleh shin Tae-yong.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement