Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Klasemen Sementara Grup B SEA Games 2023 Kelar Laga Timnas Singapura U-22 vs Vietnam: Golden Star Muda Tendang Thailand dari Puncak!

Djanti Virantika , Jurnalis-Rabu, 03 Mei 2023 |18:19 WIB
Klasemen Sementara Grup B SEA Games 2023 Kelar Laga Timnas Singapura U-22 vs Vietnam: Golden Star Muda Tendang Thailand dari Puncak!
Timnas Vietnam U-22 kini puncaki klasemen sementara Grup B SEA Games 2023. (Foto: VFF)
A
A
A

KLASEMEN sementara Grup B SEA Games 2023 kelar laga Timnas Singapura U-22 vs Vietnam akan diulas Okezone. Golden Star Muda -julukan Timnas Vietnam U-22- langsung menendang Thailand dari puncak klasemen Grup B.

Ya, duel seru baru saja tersaji dalam pertemuan Timnas Singapura U-22 vs Vietnam di matchday kedua Grup B. Laga itu digelar di Visakha Stadium, Phnom Penh, Rabu (3/5/2023) sore WIB,

Hasilnya, Timnas Vietnam U-22 pun sukses meraih kemenangan dengan skor meyakinkan, yakni 3-1. Gol Timnas Vietnam U-22 dicetak oleh Nguyen Van Tung (35’), Nguyen Thai Sorn (43’), dan gol bunuh diri Mohamed Ilhan (79’).

Kemenangan atas Timnas Singapura U-22 membuat Timnas Vietnam U-22 langsung merangsek ke puncak klasemen sementara Grup B. Mereka total sudah mengemas 6 poin dari 2 laga yang sudah dijalani di Grup B SEA Games 2023.

Timnas Vietnam U-22 menggeser Timnas Thailand U-22 dari posisi puncak. Kini, Timnas Thailand U-22 duduk di urutan kedua dengan koleksi 3 poin.

Lalu, ada Timnas Malaysia U-22 di posisi ketiga dengan 0 poin. Pasalnya, Harimau Malaya Muda -julukan Timnas Malaysia U-22- belum melakoni satu pun laga di SEA Games 2023.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement