Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Arema FC Masih Kesulitan Dapatkan Penyerang Lokal Berkualitas meski Sudah Gelar Seleksi Terbuka

Cikal Bintang , Jurnalis-Senin, 01 Mei 2023 |05:16 WIB
Arema FC Masih Kesulitan Dapatkan Penyerang Lokal Berkualitas meski Sudah Gelar Seleksi Terbuka
Arema FC masih kesulitan cari penyerang lokal berkualitas meski sudah gelar seleksi terbuka (Foto: Instagram/Arema FC)
A
A
A

SALAH satu kontestan Liga 1, Arema FC masih kesulitan mencari penyerang lokal, meski sudah gelar seleksi terbuka. Hal itu diungkap langsung oleh Joko Susilo, pelatih Arema FC.

Untuk diketahui, Arema FC baru saja melangsungkan program seleksi terbuka untuk mencari pemain baru. Tim berjuluk Singo Edan itu mencari bibit muda yang berbakat untuk diikutsertakan dalam tim.

Seleksi terbuka Arema FC

“Kita batasi karena kuota jangan terlalu banyak, jadi tidak efektif. Nanti ada seleksi tapi bentuknya undangan, artinya kita sudah melihat kualitasnya atau melalui talent scouting yang kita percaya,” kata Joko Susilo dilansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (LIB).

Seleksi pun sudah resmi berakhir pada Jumat, 29 April 2023. Berkaca dari hasil seleksi terbuka itu, Joko Susilo masih kesulitan mendapatkan penyerang lokal.

“Sudah kita bagi dua tim, posisi tidak ada striker. Ini kelihatan sekali kalau kita kesulitan soal striker lokal sendiri saja susah. Saya yakin di Nasional juga begitu,” ujar Joko.

Setelah Dedik Setiawan dan Kushedya Hari Yudo, Singo Edan memang seringkali kesulitan mencari striker lokal asli Malang. Oleh sebab itu, Joko Susilo mengatakan sedang mencari pemain yang potensinya bisa dipoles sebagai penyerang.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement