Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

8 Pesepakbola yang Dijuluki The Real King dari Para Penggemar, Nomor 1 Legenda Brasil!

Hakiki Tertiari , Jurnalis-Selasa, 10 Januari 2023 |18:30 WIB
8 Pesepakbola yang Dijuluki The Real King dari Para Penggemar, Nomor 1 Legenda Brasil!
Berikut 8 pesepakbola yang dijuluki The Real King dari penggemar (Foto: Reuters)
A
A
A

5. Henrik Larsson

Henrik Larsson

Sebelum nama Zlatan Ibrahimovic mencuat, nama Henrik Larsson lebih dulu harum sebagai pesepakbola asal Swedia yang melegenda. Bagaimana tidak, pria yang saat ini berusia 51 tahun tersebut sudah malang melintang di kancah Eropa.

Kariernya pun mencuat sejak kepindahannya dari Feyenoord pada 1997 ke Glasgow Celtic. Di tanah Skotlandia kariernya begitu mentereng dengan empat trofi Liga Skotlandia bersama Glasgow Celtic.

Selain di Skotlandia, ia pun sempat berkarier di Spanyol bersama Barcelona dan di Inggirs bersama Manchester United. Di kedua tim itu ia mampu memberikan dua trofi Liga Spanyol untuk Barcelona dan satu trofi Liga Inggris bagi Manchester United.

4. Kevin Keegan

Kevin Keegan

Tak hanya Manchester United yang punya legenda sepakbola. Liverpool pun juga punya pesepakbola yang dianggap The Real King oleh penggemar setianya.

Eks pemain itu adalah Kevin Keegan. Bergabungnya ke Liverpool pada 1977 ternyata membawa berkah tersendiri bagi The Reds. Pasalnya, Kevin Keegan berhasil membawa Liverpool juara tiga kali Liga Inggris, satu Liga Champions, dan dua trofi Piala UEFA (sekarang Liga Eropa).

Tak hanya di Liverpool, Kevin Keegan juga cukup berjasa bagi Newcastle United dan Hamburger SV. Sebab, pria asal Inggris itu mampu membawa Hamburger SV juara Liga Jerman 1978-1979.

3. Kenny Dalglish

Kenny Dalglish

Bukan hanya Kevin Keegan, Liverpool juga punya legenda lainnya yaitu Kenny Dalglish. Ya, pria asal Skotlandia itu membela Liverpool sejak 1977 hingga pensiun pada 1990. Selama 13 tahun di Anfield, Kenny Daglish mampu menorehkan gelar mentereng bagi Liverpool.

Adapun gelar yang dimaksud adalah delapan trofi Liga Inggris, tiga gelar Liga Champions, dua Piala FA, dan satu gelar Piala Super Eropa. Capaian itu membuat dirinya mendapat gelar kehormatan berupa titel Sir yang saat ini melekat di namanya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement