ENNER Valencia diragukan bermain di laga Ekuador vs Senegal, sang pelatih Gustavo Alfaro memberi tanggapan. Sang bintang La Tri – julukan Timnas Ekuador – diharapkan akan tetap bermain pada laga itu.
Ekuador dan Senegal akan berhadapan dalam partai hidup-mati babak Grup A Piala Dunia 2022. Laga ini akan dihelat di Stadion Internasional Khalifa, Selasa (29/11/2022) dengan kick-off pukul 22.00 WIB.
Namun, Timnas Ekuador kedapatan masalah menjelang pertandingan tersebut. Ya, Enner Valencia yang merupakan ujung tombak serangan La Tri mengalami cedera lutut usai pertandingan melawan Belanda.
Ketersediaan Valencia pun sempat diragukan menjelang laga ini. Namun, Alfaro mengharapkan agar eks penyerang West Ham United itu bisa bermain kontra Senegal.
"Dia (Enner Valencia) mengalami keseleo lutut tetapi dia memiliki hati yang besar dan dia ingin berada di setiap pertempuran untuk tim nasional kita,” kata Alfaro dikutip dari Gulf Times, Selasa (29/11/2022).
Valencia termasuk dalam jajaran topskor di Piala Dunia 2022. Pemain Fenerbahce itu telah mencatatkan tiga gol dari dua pertandingan bersama Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022. Tentu saja, perannya sangat dibutuhkan oleh La Tri di pertandingan penentu melawan Senegal.
Follow Berita Okezone di Google News