Share

Fantastis! Segini Rincian Hadiah Piala Dunia 2022: Dari Fase Grup Sampai Jadi Juara

Djanti Virantika, Okezone · Rabu 16 November 2022 07:33 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 16 51 2708384 fantastis-segini-rincian-hadiah-piala-dunia-2022-dari-lolos-fase-grup-sampai-jadi-juara-kHTmZX79HT.jpg Rincian hadiah Piala Dunia 2022. (Foto: Reuters)

HADIAH Piala Dunia 2022 menarik dikulik. Sebab, ada hadiah fantastis yang menanti negara-negara yang berhasil lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 ini.

Ya, ajang Piala Dunia 2022 akan segera bergulir, tepatnya pada 20 November hingga 18 Desember 2022. Jelang bergulirnya ajang sepakbola terakbar itu, menarik mengulik serba-serbi soal Piala Dunia 2022, salah satunya hadiah.

Piala Dunia 2022

Sebab, ada hadiah bernilai fantastis yang siap diperebutkan tim-tim peserta. Semua tim dipastikan menggondol hadiah dari Piala Dunia 2022. Sebab, setiap negara sudah mendapat hadiah sejak bertanding di fase grup.

Sebagaimana dilansir dari Sporting News, Rabu (16/11/2022), FIFA telah menyiapkan dana sebesar USD440 juta atau sekira Rp6,8 triliun sebagai hadiah untuk Piala Dunia 2022. Jumlah ini mengalami peningkatan dari hadiah Piala Dunia 2018. Jumlah meningkat USD40 juta atau sekira Rp622 miliar.

BACA JUGA: Cedera, Timnas Prancis Coret Christopher Nkunku dari Daftar Pemain untuk Piala Dunia 2022

Lalu, bagiamana rincian hadiah di Piala Dunia 2022? Setiap negara yang berlaga di fase grup akan mendapat uang sebesar USD9 juta atau sekira Rp140 miliar.

Jumlah hadiah meningkat jika tim tersebut lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Mereka akan mendapat hadiah sebesar USD13 juta atau sekira Rp202 miliar.

BACA JUGA: 3 Negara Calon Kuat Juara Piala Dunia 2022 Versi Lionel Messi, Argentina Pantang Disebut!

Lalu, jika berhasil melangkah lebih jauh lagi di Piala Dunia 2022, hadiah yang lebih besar menanti tim-tim tersebut. Jika lolos ke babak perempatfinal Piala Dunia 2022, tim tersebut akan mendapat hadiah sebesar USD17 juta atau sekira Rp264 miliar.

Apabila berhasil melewati tantangan di babak delapan besar, tim yang lolos ke babak semifinal akan mengantongi hadiah tambahan. Hadiah itu mencapai USD25 juta atau sekira Rp388 miliar.

Follow Berita Okezone di Google News

Kemudian, tim yang kalah di semifinal, akan bertarung memperebutkan posisi ketiga di Piala Dunia 2022. Jika berhasil meraih tempat ketiga, tim itu akan mengantongi hadiah sebesar USD27 juta atau sekira Rp420 miliar.

Di babak final, hadiah dengan jumlah yang fantastis menanti tim tersebut. Sang runner-up Piala Dunia 2022 nantinya akan mendapat hadiah sebesar USD30 juta atau sekira Rp466 miliar. Sementara sang juara, mereka mendapat hadiah sebesar USD42 juta atau sekira Rp653 miliar!

Piala Dunia 2022

Tak ayal, tim-tim akan semakin termotivasi membawa negaranya menjadi juara dunia Piala Dunia 2022. Selain hadiah itu, belum lagi ada banyak bonus lain yang berpeluang mereka raih jika berhasil menjadi kampiun di Piala Dunia 2022.

Berikut Rincian Hadiah Piala Dunia 2022:

Fase Grup: USD9 juta atau sekira Rp140 miliar

16 Besar: USD13 juta atau sekira Rp202 miliar

Perempatfinal: USD17 juta atau sekira Rp264 miliar

Semifinal: USD25 juta atau sekira Rp388 miliar

Posisi Ketiga: USD27 juta atau sekira Rp420 miliar

Runner-up: USD30 juta atau sekira Rp466 miliar

Juara: USD42 juta atau sekira Rp653 miliar

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini