AMSTERDAM – Tim Nasional (Timnas) Belanda berhasil melenggang ke semifinal UEFA Nations League 2022-2023. Virgil van Dijk yang menjadi pahlawan lolosnya Timnas Belanda ke semifinal pun senang bukan main.
Ya, Timnas Belanda memastikan tiket ke semifinal usai mengalahkan Belgia dalam laga lanjutan UEFA Nations League 2022-2023. Bertanding di Amsterdam Arena, Belanda, pada Senin (26/9/2022) dini hari WIB, De Oranje -julukan Timnas Belanda- menang tipis dengan skor 1-0.
Kedua tim langsung menunjukkan permainan sengit kala berhadapan pada dini hari tadi. Namun, De Oranje yang bermain di depan pendukung sendiri terlihat lebih percaya diri.
Alhasil, Van Dijk (73’) mampu mencatatkan namanya di papan skor lewat tandukannya. Gol Van Dijk pun akhirnya menjadi penentu kemenangan Timnas Belanda atas Belgia dalam pertandingan tersebut.
BACA JUGA: Daftar 2 Tim yang Lolos ke Semifinal UEFA Nations League 2022-2023: Ada Kroasia dan Belanda
Selepas pertandingan, Van Dijk tak bisa menyembunyikan perasaan senangnya atas kemenangan itu. Menurutnya, De Oranje mampu bermain baik dan mengalahkan salah satu tim terbaik di dunia.
“Pekerjaan selesai. Itu sulit hari ini. Menjaga clean sheet lain sangat penting,” kata Van Dijk, dikutip dari laman resmi UEFA Nations League, Senin (26/9/2022).
Follow Berita Okezone di Google News