ADA 5 transfer paling aneh dalam sejarah Liverpool akan diulas dalam artikel ini. Ya, keputusan jual beli pemain dalam sebuah klub, sejatinya ditimbang melalui proses panjang lebih dulu. Baru ketika yakin, sebuah klub akan bijak dalam mengambil keputusan.
Akan tetapi, hal itu tak semua diterapkan dengan baik oleh setiap tim. Salah satunya raksasa Inggris, Liverpool. Tim dengan koleksi 19 gelar Liga Inggris itu, diketahui pernah melakukan transfer aneh dalam sepanjang sejarah.
Ya, bukan hanya keberhasilan yang ditorehkan Liverpool, kegagalan transfer juga pernah dialami oleh tim berjuluk The Reds tersebut. Lantas, siapa saja pemain yang masuk dalam list itu? Berikut 5 transfer paling aneh dalam sejarah Liverpool:
5. Alberto Aquilani
Di urutan kelima ada Alberto Aquilani. Ya, pemain 38 tahun yang sudah memutuskan gantung sepatu ini sempat menarik perhatian Liverpool. Hal itu terjadi pada 2009.
Ketika itu Alberto Aquilani merupakan wonderkid milik AS Roma. Namun, kemoncerannya bersama Giallorossi (julukan AS Roma) membuat Liverpool terpikat. Benar saja, The Reds merogoh kocek hingga 20 juta Euro (sekira Rp305 miliar, kurs saat ini) untuk mendatangkannya ke Anfield.
Alih-alih moncer di Inggris, Alberto Aquilani tak berkembang di Liverpool. Ia hanya main 28 kali dengan dua gol bersama The Reds. Pemain berpaspor Italia itu hanya bertahan 3 tahun dan dibuang ke Fiorentina pada 2012 dengan hanya 2 juta Euro (sekira Rp30 miliar, kurs saat ini) saja.
4. Charlie Adam
Kemudian, ada Charlie Adam, salah satu pembelian aneh dari Liverpool. Bagaimana tidak, Charlie Adam didatangkan pada 2011 dari Blackpool. Pemain berposisi gelandang serang ini sama sekali tak menunjukkan kualitas bermain yang baik bersama The Reds.
Dalam semusim ia bermain 37 kali di semua kompetisi bareng Liverpool. Akan tetapi, dirinya hanya mencetak dua gol dengan 10 assits saja. Bahkan, The Reds pun membuangnya satu tahun kemudian ke Stoke City.
Follow Berita Okezone di Google News