HASIL AS Roma vs OGC Nice di uji coba pramusim 2022 telah diketahui pada Minggu (24/7/2022) dini hari WIB. Sempat tertinggal satu gol lewat Bilal Brahimi (41’), Giallorossi (julukan AS Roma) hanya bisa mencetak satu gol ke gawang OGC Nice. Itu pun lewat gol bunuh diri dari Mario Lemina (54’). Hasil 1-1 pun harus puas dituai AS Roma lawan OGC Nice.

Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Pertandingan berlangsung cukup sengit. Pasalnya, baik AS Roma dan Nice bermain terbuka dan saling jual beli serangan. Akan tetapi serangan yang kedua kesebelasan lancarkan masih belum ada yang membuahkan peluang emas.
Pada menit ke-23, AS Roma mendapat peluang lewat tendangan yang dilesatkan Nicolo Zaniolo. Namun tendangannya itu melebar ke sisi kanan gawang Nice.
Setelah itu, I Giallorossi –julukan AS Roma- mendominasi permainan. Akan tetapi serangan yang dilancarkan pasukan Jose Mourinho itu tak ada yang membuahkan hasil.
Nice justru berhasil mencuri keunggulan lebih dulu pada menit ke-41 lewat serangan balik cepat. Adalah Billal Brahimi yang sukses catatkan namanya di papan skor. Hingga peluit dibunyikan, skor tidak berubah yang mana AS Roma tertinggal 0-1.
Babak Kedua
Pada babak kedua, AS Roma kembali tampil dominan. Zaniolo dkk terus menekan pertahanan yang dimiliki Nice. Akan tetapi upaya mereka masih belum membuahkan hasil.

Hingga akhirnya I Giallorossi berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-54. Gol tersebut didapat setelah Mario Lemina lakukan gol bunuh diri setelah gagal mengantisipasi tendangan Rick Karsdorp.
Setelah itu, pertandingan mulai berjalan sengit. Nice kali ini mulai mampu melakukan serangan meskipun masih belum efektif. Sementara AS Roma masih cukup kesulitan untuk membongkar pertahanan Dante dkk.
Hingga pertandingan memasuki menit 80, belum ada tambahan gol yang tercipta. Kedua tim juga telah melakukan banyak pergantian pemain guna menambah kekuatan skuad.
Tambahan waktu tiga menit pun diberikan dan tak ada tambahan gol yang tercipta. Hasilnya, AS Roma dan Nice harus puas bermain imbang dengan skor akhir 1-1.
Susunan Pemain AS Roma vs Nice:
AS Roma (3-4-2-1): Svilar; Kumbulla, Smalling, Vina; Karsdorp, Matic, Veretout, Spinazzola; Perez, Shomurodov; Zaniolo.
Pelatih: Jose Mourinho.
Nice (4-4-2): Bulka; Atal, Todibo, Dante, Bard; Stengs, Lemina, Rosario, Illie; Claude, Brahimi.
Pelatih: Lucien Favre.
(Hakiki Tertiari )