DOHA – Ajang Piala Dunia Klub 2019 telah rampung digelar. Liverpool pun keluar sebagai jawara pada gelaran Piala Dunia Klub tahun ini. Mereka melepaskan dahaga selama 38 tahun untuk menjadi kampiun di ajang tersebut setelah menumbangkan Flamengo dengan skor tipis 1-0.
Prestasi gemilang Liverpool ini tentu saja tak terlepas dari aksi sederet pemain yang berkualitas. Ketangguhan para penggawa The Reds –julukan Liverpool– sendiri telah dibuktikan dengan turut diraihnya penghargaan secara individu.
BACA JUGA: Gol Tunggal Firmino Antarkan Liverpool Juarai Piala Dunia Klub 2019
Dalam gelaran Piala Dunia Klub 2019, winger andalan Liverpool, Mohamed Salah, bahkan berhasil meraih penghargaan pemain terbaik. Penghargaan ini diberikan kepada Salah, meski dirinya tak mencetak satu pun gol di sepanjang gelaran Piala Dunia Klub 2019.