DOHA – Pelatih Flamengo, Jorge Jesus, memberikan komentar jelang memimpin tim besutannya melawan Liverpool di partai final Piala Dunia Klub 2019. Jesus menegaskan bahwa kualitas yang dimiliki Flamengo saat ini tidak jauh berbeda dengan Liverpool.
Sebagaimana diketahui, Flamengo memang tengah mempersiapkan diri untuk melakoni laga final Piala Dunia Klub 2019 kontra Liverpool. Sejauh ini, banyak pengamat yang memang lebih mengunggulkan Liverpool sebagai kampiun Piala Dunia Klub 2019.

Terlebih fakta bahwa belum ada wakil Amerika Latih yang menjuarai Piala Dunia sejak 2012 membuat Flamengo kian tak diunggulkan dalam laga kontra Liverpool tersebut. Adalah Corinthians wakil Amerika Latih terakhir yang memenangi Piala Dunia Klub usai mengalahkan Chelsea di partai puncak.
Baca Juga: Liverpool Hadapi Flamengo di Final, Klopp Targetkan Gelar Juara
Meski begitu tidak lantas membuat Jesus pesimis akan peluang Flamengo memenangkan pertandingan melawan Liverpool di final Piala Dunia Klub 2019. Terlebih, pelatih berusia 65 tahun itu merasa bahwa kualitas yang dimiliki klub asuhannya itu tidak berbeda dengan Liverpool.