GELARAN musim kompetisi 2018-2019 telah memasuki separuh perjalanan. Ketika sejumlah klub mendapat hasil tidak memuaskan dari musim yang mereka jalani, sebagian lainnya justru masih memiliki peluang untuk meraih sukses dengan menyabet treble winner.
Salah satu klub yang masih berpeluang meraih treble winner musim ini adalah Barcelona. Pasalnya, di tiga kompetisi berbeda yang masih diikuti Barca musim ini, mereka memiliki peluang yang menjanjikan. Seperti di ajang Liga Spanyol, di mana mereka menjadi pemuncak klasemen sementara dan unggul lima poin atas Atletico Madrid. Begitu pun di ajang Liga Champions dan Copa del Rey, di mana mereka memperoleh lawan yang relative mudah.
Berikut adalah empat alasan kuat yang bisa membuat Barca menyabet treble winner musim ini:
4. Tim Besar Lainnya Sedang Terpuruk
Tentunya bukan rahasia lagi kalau yang menjadi rival terbesar Barcelona selama ini adalah Real Madrid, baik itu kancah domestik maupun Eropa. Kendati begitu, pada musim 2018-2019, Madrid ternyata tampil tidak maksimal. Ditinggal pergi oleh Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane, membuat Los Blancos sulit tampil konsisten apalagi kompetitif.
Jangankan untuk bersaing memperebutkan gelar juara, untuk menembus posisi empat besar saja di pentas Liga Spanyol, Madrid mengalami kesulitan. Hal tersebut dinilai banyak pihak bakal menguntungkan Barca dalam meraih gelar juara musim ini.