Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Salah: Sebelum Chelsea, Liverpool Lebih Dulu Tertarik kepada Saya

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 19 Desember 2017 |21:05 WIB
Salah: Sebelum Chelsea, Liverpool Lebih Dulu Tertarik kepada Saya
Salah saat membela Chelsea. (Foto: AFP/Glyn Kirk)
A
A
A

LIVERPOOLWinger Liverpool, Mohamed Salah, mengaku timnya saat ini sempat tertarik kepadanya ketika masih memperkuat FC Basel. Namun, pergerakan Liverpool terkesan lambat sehingga Chelsea menyalip dan memboyong Salah dari Basel pada bursa transfer Januari 2014.

Namun menurut Salah, hal itu merupakan keuntungan baginya. Sebab jika saja ia hengkang ke Liverpool saat itu, dirinya takkan tampil memesona seperti saat ini.

“Ada ketertarikan dari Liverpool sebelum saya pindah ke Chelsea. Namun saya pikir, jika saya datang saat itu, tak semua hal berjalan baik seperti yang saya jalani saat ini. Pada akhirnya saya hengkang ke Chelsea dan datang ke Liverpool di saat yang tepat,” kata Salah mengutip dari laman resmi Liverpool, Selasa (19/12/2017).

BACA JUGA: Mohamed Salah Ingin Bawa Liverpool Juara Liga Inggris

Pendapat Salah memang ada benarnya. Jika ia hengkang ke Liverpool pada 2014, belum tentu performanya sementereng sekarang. Terbukti saat membela Chelsea pada Januari 2014-2015, Salah lebih banyak duduk di bangku cadangan. Ia hanya tampil di 19 pertandingan dengan koleksi dua gol dan empat assist.

Setelah dipinjamkan ke Fiorentina dan AS Roma, Salah dibeli secara permanen oleh Giallorossi –julukan Roma– pada bursa transfer musim panas 2016. Semusim berselang, Salah diboyong Liverpool dengan biaya 42 juta euro atau setara Rp672 miliar.

BACA JUGA: Kiper Liverpool Simon Mignolet: Penampilan Mohamed Salah Melebihi Ekspektasi

Hebatnya, Salah menunjukkan dirinya layak dihargai mahal. Bersama The Reds –julukan Liverpool– musim ini, Salah tampil luar biasa. Dari 26 pertandingan di semua ajang, Salah mengemas 20 gol.

Bahkan 14 gol di antaranya yang tercipta di Liga Inggris, membuat Salah berstatus sebagai top skor sementara. Winger berpaspor Mesir itu mengungguli bomber-bomber tajam Liga Inggris macam Harry Kane (Tottenham Hotspur), Sergio Aguero (Manchester City) dan Romelu Lukaku (Manchester United).

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement