MONACO – AS Monaco resmi mendaptakan Stevan Jovetic, menjelang akhir bursa transfer musim 2017 yang akan segera ditutup pada 31 Agustus 2017. Mantan penggawa Inter Milan itu dikabarkan gabung ke Monaco dengan mahar 13 juta euro atau Rp208 miliar.
Pemain berusia 27 tahun itu akan dikontrak secara resmi oleh juara Liga Prancis 2016-2017 selama empat tahun yakni hingga 2021. Pengumuman tersebut secara resmi diberitakan melalui akun Twitter resmi @AS_Monaco.
“AS Monaco dengan bangga mengumumkan tanda tangan @sjovetic sampai 2021,” tulis keterangan AS Monaco melalui akun Twitter resminya, Rabu (30/8/2017).
Baca juga Berikan Kontribusi bagi Inter, Spalletti: Jovetic Berperan Penting dalam Tim!
Kedatangan Jovetic digadang-gadang akan menjadi pengganti Kylian Mbappe yang dikabarkan akan hengkang dari Monaco. Pasalnya pemain berusia 18 tahun itu telah banyak dikaitkan dengan Paris Saint-Germain (PSG) yang tertarik untuk meminangnya.
Jovetic sendiri yang dikontrak Inter pada awal 2017, tidak mendapatkan tempat karena langsung dipinjamkan ke Sevilla. Bahkan setelah kembali ke Inter pada pertengahan 2017 ia harus hengkang dan beralih ke AS Monaco.
Pada musim 2016-2017 bersama Sevilla, Jovetic emengemas tujuh gol dan lima assist dari 24 laga yang dimainkan. Tujuh gol tersebut ia buat saat menjalani kompetisi Liga Spanyol dan Copa del Rey 2016-2017.
(Fetra Hariandja)