Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Fiorentina Inginkan Europa League

Pidekso Gentur Satriaji , Jurnalis-Jum'at, 17 April 2015 |05:03 WIB
Fiorentina Inginkan Europa League
Babacar (kanan) jadi pahlawan Fiorentina dalam partai melawan Dynamo Kyiv (Foto: reuters)
A
A
A

KIEV Fiorentina keluar dari lubang jarum saat hampir sepanjang laga tertinggal dari tuan rumah Dynamo Kyiv. Namun, Khouma Babacar datang bak juru selamat La Viola karena mencetak gol di penghujung laga yang memaksa skor akhir menjadi 1-1.

Bermain di Stadion NSK Olimpijs'kyj, Fiorentina seperti kehilangan taji. Tak pelak, gawang Neto pun kebobolan pada menit 36 melalui Jeremain Lens. Sejak saat itu, meski terus menekan Kyiv, pasukan Vincenzo Montella ini selalu kehabisan akal jika memasuki sepertiga area lawan.

Sementara itu, Babacar yang masuk ke lapangan di babak kedua menggantikan Mario Gomez ternyata menjadi El Messiah untuk Fiorentina. Ya, tendangan saltonya pada menit 90+2 berhasil membuat seisi NSK Olimpijs'kyj terdiam dan memaksakan skor berakhir seri.

Hasil ini membuat Fiorentina lebih diunggulkan untuk lolos ke semifinal. Babacar pun tak bisa mengelak jika dirinya menginginkan trofi Europa League.

“Itu adalah pertandingan yang penting dan kami memberikan segalanya. Saya datang dari bangku cadangan dan beruntung bisa menjebol gawang lawan. Kami bermain bagus dan seakan mustahil kalah usai performa seperti itu,” kata Babacar, seperti dilansir Football-Italia, Jumat (14/4/2015).

“Kami ingin terus melaju dan memenangi Europa League. Kami yakin kesuksesan akan segera datang,” lanjutnya.

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement