ROTTERDAM - Mantan bintang timnas Belanda Phillip Cocu hanya butuh waktu kurang dari sebulan untuk menunjukkan kapasitasnya sebagai salah satu pelatih jempolan. Cocu baru saja sukses memberikan trofi juara Piala Belanda untuk klub anyarnya PSV Eindhoven.
Cocu diketahui baru sekira 28 hari menukangi PSV sebagai caretaker, menggantikan Fred Rutten. Namun, di bawah arahannya grafik permainan PSV kembali meningkat. Puncaknya, PSV diantaranya menjuarai Piala Belanda atau KNVB Beker musim ini.
PSV berhadapan dengan klub kejutan Heracles Almelo yang baru pertama kali menembus final. Bermain di Stadion Feijenoord, Minggu (8/4/2012) malam waktu setempat, PSV sukses merengkuh gelar ke-9nya dengan memetik kemenangan 3-0. Gol-gol PSV dicetak Ola Toivonen (31’), Dries Mertens (56’) dan Jeremain Lens (63’).
Sukses ini tentunya membuat Cocu yang juga menjabat asisten pelatih Bert van Marwijk di timnas Belanda, bangga. Namun, dia memilih bersikap merendah dan membagi kesuksesannya dengan pelatih yang digantikannya, Fred Rutten.
“Saya tidak berpikir ini adalah sukses saya. Rutten juga punya andil dalam kesuksesan ini,” tutur Cocu dikutip SuperSport, Senin (9/4/2012).
“Hari ini, kami bermain hanya dengan satu tujuan, yakni memenangi piala. Dan hebatnya kami mampu melakukannya sejak awal,” sambungnya.
Sejak menukangi klub sekira satu bulan silam, Cocu sudah memainkan enam pertandingan. Hasilnya cukup lumayan bagus. Di bawah kendalinya, PSV sukses meraup empat kemenangan serta sekali imbang dan kalah.
Dengan hasil ini, PSV kini kembali membuka peluang bertarung memperebutkan trofi Eredivisie (Liga Belanda). Saat ini, PSV nangkring di urutan empat klasemen dengan raihan 54 poin atau terpaut empat angka dari Ajax Amsterdam di posisi puncak. Mampukah, Cocu membawa PSV juara di enam laga tersisa musim ini?
“Sekarang, kami bisa merayakan sukses ini (Piala Belanda), namun besok kami harus kembali fokus ke Liga, di mana kami masih belum menyerah memburu gelar juara,” pungkas mantan bintang PSV dan Barcelona yang kini berusia 41 tahun itu.
(Achmad Firdaus)