Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Jelang Manchester United vs Chelsea

Jamu Chelsea, United Langsung Menyerang

Muchamad Syuhada , Jurnalis-Jum'at, 06 Mei 2011 |11:21 WIB
Jamu Chelsea, United Langsung Menyerang
Ryan Giggs/ Foto: Daylife
A
A
A

MANCHESTER – Manchester United dipastikan bakal tampil menyerang sejak awal pada pertandingan kontra Chelsea akhir pekan nanti. Hal tersebut ditegaskan oleh winger senior Ryan Giggs.

“Penonton tidak akan senang jika kami memilih bertahan di 10 atau 15 menit awal. Sangat berbahaya jika bermain santai menghadapi tim seperti Chelsea. Kami ingin mencetak gol dan memenangkan pertandingan,” cetusnya.

Laga nanti akan sangat menentukan bagi kedua kubu. Seandainya berhasil menang, maka jalan The Red Devils meraih gelar juara musim ini akan kembali terbentang luas, mereka bakalan unggul enam poin dari Chelsea sebagai pesaing terdekat. Namun jika sebaliknya, maka The Blues yang sekarang duduk di tempat kedua klasemen sementara akan balik memimpin dengan keunggulan agresivitas gol dari United.

Pemain berjuluk The Lizard sudah sangat paham dengan kondisi tersebut. Karena itu dia bertekad untuk meraih kemenangan di hadapan publik Old Trafford.

“Kedua tim pasti sadar akan hal itu. United sendiri sudah tahu apa yang ahrus dilakukan,” cetus Giggs.

“Kami ingin secepatnya memastikan gelar, dimulai sejak Minggu nanti. Kami akan terus menyerang seperti yang biasa dilakukan di Old Trafford,” tutupnya seperti dikutip The Sun, Jumat (6/5/2011).

(Muchamad Syuhada)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement