Live Malam Hari! Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Mali U-22 Jelang SEA Games 2025

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 13 November 2025 16:49 WIB
Timnas Indonesia U-22 akan menantang Timnas Mali U-22 jelang SEA Games 2025 besok lusa. (Foto: PSSI)
Share :

JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Mali U-22 sudah dirilis PSSI. Pertandingan ini akan digelar dua kali pada malam hari, tepatnya pukul 20.00 WIB pada Sabtu 15 November 2025 dan Selasa 18 November 2025.

1. Indra Sjafri Panggil 33 Nama untuk Lawan Mali U-22

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri membawa 33 pemain untuk laga melawan Mali U-22. Ajang ini  dijadikan Indra Sjafri mencari 23 pemain pemain terbaik untuk dibawa ke SEA Games 2025 Thailand pada 3-18 Desember 2025.

Sesi latihan Timnas Indonesia U-22 di Jakarta. (Foto: PSSI)

Kabarnya, Indra Sjafri akan mengumumkan 23 pemain Timnas Indonesia U-23 pada 26 atau 27 November 2025. Sebelum menentukan 23 nama itu, Indra Sjafri ingin melihat performa Rafael Struick dan kawan-kawan saat melawan Mali U-22.

Dari 33 pemain yang dipanggil saat ini, enam pesepakbola di antaranya berstatus pemain diaspora. Sebanyak enam pemain itu adalah Ivar Jenner (Jong Utrecht), Mauro Zijlstra (FC Volendam), Dion Markx (Top Oss), Luke Xavier Keet (GS Ilioupolis), Muhammad Mishbah (Aguilas-UMak) dan Reycredo Beremanda (Aguilas-Umak).

Kabarnya PSSI tak cukup puas dengan deretan pemain diaspora di atas. PSSI berupaya agar seluruh pemain Indonesia yang berusia di bawah 22 tahun dapat disertakan ke SEA Games 2025.

 

Setidaknya ada lima nama top pemain abroad yang diupayakan dibawa ke SEA Games 2025. Mereka ialah Justin Hubner (Fortuna Sittard), Miliano Jonathans (FC Utrecht), Tim Geypens (FC Emmen), Marselino Ferdinan (AS Trencin) dan Adrian Wibowo (Los Angeles FC).

2. Mali U-22 Bukan Tim Sembarangan

Timnas Mali U-22 datang ke Indonesia berkekuatan 20 pemain. Hebatnya, mereka serius dengan membawa pemain-pemain top.

Sekou Kone gelandang milik Manchester United U-21. (Foto: Instagram/@sekou_kone6)

Pemain Manchester United U-21, Sekou Kone hingga bek anyar Bayer Leverkusen berusia 17 tahun Issa Traore juga disertakan. Karena itu, Timnas Indonesia U-22 benar-benar mendapatkan lawan level tinggi.

Jika bisa menyulitkan Mali U-22, Timnas Indonesia U-22 layak percaya diri menatap SEA Games 2025. Jadi, siap membungkam Mali U-22, Timnas Indonesia U-22?

Berikut jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-22 vs Timnas Mali U-22 (Live Vidio.com)

Sabtu, 15 November 2025 pukul 20.00 WIB

Selasa, 18 November 2025 pukul 20.00 WIB

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya