MEDIA Arab Saudi Football Li5 cemas jelang Timnas Arab Saudi menjamu Timnas Indonesia di matchday pertama Grup B babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis, 9 September 2025 pukul 00.15 WIB. Football Li5 panik karena kick off semakin dekat.
“Tuhan, semakin dekat,” tulis Football Li5 di akun X mereka @football_li5, sembari menampilkan tanggal kick off laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi.
Football Li5 sejak dulu paham kekuatan Timnas Indonesia. Skuad Garuda diwaspadai karena tak pernah kalah dari Arab Saudi dalam dua laga yang digelar di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Setelah bermain 1-1 di Jeddah pada 6 September 2024 dini hari WIB, Timnas Indonesia menang 2-0 atas Arab Saudi di Jakarta pada 19 November 2024 malam WIB. Tak heran jelang drawing babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia medio Juli 2025, Football Li5 berharap Arab Saudi tak satu grup Timnas Indonesia.
Football Li5 lebih berharap Arab Saudi satu grup dengan Oman. Padahal, Oman ditangani mantan pelatih Timnas Iran dan Qatar, Carlos Queiroz.
Babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia diikuti enam negara dan dibagi ke dalam dua grup. Grup A berisikan tuan rumah Qatar, Uni Emirat Arab dan Oman. Sementara Grup B ditempati tuan rumah Arab Saudi, Irak dan Timnas Indonesia.
Nantinya masing-masing tim melakoni dua pertandingan. Tim yang finis sebagai juara Grup A dan Grup B dipastikan lolos Piala Dunia 2026 via babak keempat.
Sementara tim yang finis runner-up Grup A dan B akan bentrok di playoff Asia. Dalam laga kandang dan tandang pada November 2025, tim yang unggul agregat akan melanjutkan perjuangan di playoff antarkonfederasi pada Maret 2026.
Bagaimana dengan penghuni juru kunci Grup A dan B? Tim juru kunci dipaksa menghentikan perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kamis, 9 Oktober 2025 pukul 00.15 WIB
Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi
Minggu, 12 Oktober 2025 pukul 02.30 WIB
Timnas Indonesia vs Timnas Irak
(Ramdani Bur)