LIONEL Messi menggila bareng Timnas Argentina saat bertemu Kanada di laga perdana Grup A Copa America 2024 yang dilangsungkan di Mercedes Benz Stadium, Atlanta, Amerika Serikat pada Jumat (21/6/2024) pagi WIB. Di laman statistik Whoscored, La Pulga -julukan Lionel Messi- mencatatkan poin tertinggi yakni 8,2.
Lantas, seberapa bagusnya Lionel Messi dalam laga yang dimenangkan Argentina dengan skor 2-0 tersebut? Meski bermain sebagai penyerang dalam pola 4-3-3, Lionel Messi sanggup mengontrol pertandingan.
(Lionel Messi bantu Argentina menang 2-0 atas Kanada di Copa America 2024. (Foto: REUTERS)
Pesepakbola 37 tahun ini tak segan turun ke tengah untuk membangun serangan La Albiceleste -julukan Argentina. Sampai akhirnya gol pertama Timnas Argentina tercipta via Julian Alvarez pada menit 49, memanfaatkan assist Alexis MacAllister.
Selanjutnya pada menit 88, giliran Lautaro Martinez yang mengoyak jala gawang Kanada kawalan Maxime Crepeau. Gol yang dicetak Lautaro Martinez masuk kategori mudah karena penyerang Inter Milan ini menerima umpan manis dari Lionel Messi.
Selanjutnya, Timnas Argentina akan menantang Cile di matchday kedua Grup A Copa America 2024 pada Rabu 26 Juni 2024 pagi WIB. Jika kembali menang, Timnas Argentina langsung lolos ke perempatfinal Copa America 2024.
Di turnamen lain atau di ajang Euro 2024, rival Lionel Messi yakni Cristiano Ronaldo belum memberikan kontribusi gol bagi sang tim nasional, Portugal. Saat membela Timnas Portugal kontra Republik Ceko di matchday pertama Grup F Euro 2024, Cristiano Ronaldo lebih banyak terkunci sepanjang laga.
Sejatinya Cristiano Ronaldo masih sanggup lepas dari kawalan dan melepaskan tiga tembakan tepat sasaran. Sayangnya, tak ada satu pun yang menghasilkan gol bagi Seleccao das Quinas -julukan Timnas Portugal.
(Cristiano Ronaldo terkunci di laga Portugal vs Republik Ceko. (Foto: REUTERS)
Beruntung, Portugal masih sanggup menang 2-1 atas Republik Ceko, sekalipun Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol. Selanjutnya, Portugal akan menantang Turki pada Sabtu, 22 Juni 2024 pukul 23.00 WIB.
Jika menang, Portugal dipastikan lolos ke 16 besar Euro 2024. Menarik Mmenanti aksi lanjutan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bersama negara masing-masing di ajang Copa America 2024 dan Euro 2024.
(Ramdani Bur)